Kegiatan Ormas

Pelatihan Ketahanan Pangan

Kegiatan Pelatihan Ketahanan Pangan ini dilaksanakan di Rumah Belajar Yatim ( Gedung MPU Magelang ) dengan mengundang 17 anak yatim beserta ibu. Bentuk pelatihan berupa cara budidaya ikan lele dan tanaman sayuran pada galon bekas air mineral. Peserta langsung praktek dengan bahan yang sudah disediakan berupa bibit ikan lele, bibit tanaman sayur, media tanam dan pupuk serta peralatannya. Galon dipotong menjadi 2 bagian, bagian bawah untuk pelihara ikan lele, sedang bagian atas untuk menanam berbagai jenis sayuran dengan pengairan sistem wick atau kapilar. Selain pelatihan ketrampilan tersehut, diberikan juga santunan bessiswa kepada anak-anak yatim peserta pelatihan. Semoga menjadi pengalaman dan pelajaran yang beemanfaat.